6 Anime yang mengambil setting Lokasi di Indonesia


6 Anime yang mengambil setting Lokasi di Indonesia..WOW keren!!!

Tahu gak sih sobat, ternyata ada beberapa anime yang pernah ngambil seting lokasi di Indonesia lho. Nah kok bisa?ya bisa lah..bahkan dragon ball z juga pernah lho..ayo cek list dibawah ini sobat pulsk

Btoom
Btooom! berlokasi di sebuah pulau yang mana terdapat banyak sekali "Komodo".

Ada yang tahu tempat penangkaran Komodo selain di Indonesia?


Jormungand

Anime ini mengambil cerita tentang kisah seorang penjual senjata muda (arms dealer), Koko Hekmatyar, yang menjual persenjataan dari HCLI. HCLI merupakan perusahaan keluarga Hekmatyar, sebuah perusahaan pelayaran internasional yang secara rahasia menjual persenjataan ke berbagai pihak, baik mafia, tentara bayaran, dan negara. Koko, menjual persenjataan ke berbagai negara dengan menghindari pihak-pihak otoritas lokal dan badan-badan penegak hukum internasional, usaha yang dilakukannya adalah usaha yang ilegal di bawah hukum internasional.

Di dalam usahanya, Koko memiliki tim yang bertindak sebagai bodyguard yang sebagian besar terdiri dari veteran dan mantan militer. Kemudian, sebagai bodyguard yang terakhir, Koko menambahkan Jonah di dalam timnya, seorang tentara anak-anak yang memiliki ketrampilan tinggi di dalam pertempuran meskipun sebenarnya sangat membenci senjata. Jormungard menceritakan tentang perjalanan Koko, Jonah dan tim berkeliling dunia menjual persenjataan.

Tahu nggak kalau ternyata mereka benar-benar menampilkan Ibukota Indonesia, Jakarta dengan sangat jelas mulai dari sudut pandang atas hingga pemukiman penduduk juga makanan-makanan yang ada. 



Chuunibyo Demo Kui ga Shitai

Y?ta Togashi adalah seorang anak laki-laki yang memiliki "penyakit" delusional atau berhayal pada masa SMP. Ia percaya bahwa ia memiliki kekuatan supernatural dan menyebut dirinya sebagai "Dark Flame Master", yang mengakibatkan dirinya diasingkan oleh teman-teman seangkatannya. Merasa malu, Yuta mencoba untuk memasuki SMA yang berbeda dari teman-teman masa SMP-nya dan mencoba untuk melupakan masa lalu SMP-nya. Namun saat masa SMA-nya dimulai, Rikka Takanashi, seorang perempuan yang memiliki delusional tingkat tinggi mengetahui masa lalunya dan menjadi tertarik padanya.

Salah satu adegan di anime ini ternyata menyebutkan kalau ayah Rikka baru saja pulang dari Jakarta.


Code Geass
Walaupun Anime Code Geass hanya menyebutkan Kota Jakarta sebagai salah satu Kota yang menjadi tempat kerusuhan besar. Tapi, scene ini menjadi salah satu yang paling dingat memiliki unsur Indonesianya.

Akame Ga Kill
Najenda adalah pembentuk, sekaligus ketua dari Nightraid. Lambang burung hantu yang dibuat Najenda adalah burung hantu yang ada di Indonesia, yaitu Otus spilocephalus (Celepuk Gunung).

Celepuk Gunung berukuran sekitar 19 cm. Daerah sebarannya meliputi Indonesia (Sumatera dan Kalimantan Utara), Bangladesh, Bhutan, China, India, Kamboja, Laos, Malaysia, Myanmar, Nepal, Pakistan, Taiwan, Thailand, Vietnam. Dalam bahasa Inggris disebut Mountain Scops-owl, Mountain Scops Owl, atau Mountain Scops-Owl. Status konservasi Least Concern (Berisiko Rendah) IUCN Redlist dan CITES Appendix II.

Sama seperti namanya, burung hantu ini habitatnya di sekitar daerah pegunungan di Indonesia, khususnya ada di pulau Sumatra dan Kalimantan. Markas Nightraid di pegunungan sama dengan habitat alami Celepuk Gunung. Fakta simbol burung hantu itu nyambung dengan markas Nightraid yang selalu berada disekitar daerah pegunungan. Sama seperti tempat habitat alami burung hantu tersebut.

Jadi, ada kemungkinan lokasi shooting di markas Night Raid ada di salah satu pegunungan Sumatera di Indonesia.


Dragon Ball

Salah satu segmen dari Dragon Ball yang paling menarik adalah Turnamen Bela Diri dunia. Tahukah kamu, kalau seting turnamen besar itu ternyata di Bali? Mari kita simak temuan menarik ini.

Pengarang anime sekaligus manga legendaris Dragon Ball bernama Akira Toriyama ternyata pernah datang ke Pulau Bali untuk referensi setting cerita Dragon Ball. Papaya Island tempat diadakannya Turnamen Bela Diri Dunia ini disusun menggunakan pemodelan setting Bali.

Tokoh Bali yang dimunculkan dalam Dragon Ball ini bernama Wayan Budhiyasa. Rupanya Wayan Budhiyasa sendiri adalah tour guide bagi Akira Toriyama selama di Bali. Terkesan dengan keramahan Budhiyasa, maka dia diabadikan ke dalam manga Dragon Ball.

Yang paling khas dari Bali adalah gapuranya. Sebelum masuk pura biasanya kita akan melalui gapura dengan arsitekturnya yang khas. Saat bertarung di turnamen ini, Goku bertarung di arena yang menggunakan ornamen gapura Bali lengkap dengan relief barongan.

Muncul juga beberapa nama makananan menggunakan Bahasa Indonesia. Akira memasukan kata Kopi, Nanas, Soto Ayam dan Garam Pedas. 

Bangunan berupa rumah khas Bali juga muncul. Dalam anime juga ditampilkan payung-payung seperti yang sering ada pada pura Bali. Lalu umbul-umbul di sekitar pura, walau nggak ditampilkan terbuat dari daun kelapa muda atau janur. Saat masih kecil, mungkin nggak banyak di antara kita yang menyadari hal ini. 

sumber : pulsk.com
0 Komentar untuk "6 Anime yang mengambil setting Lokasi di Indonesia"

Back To Top